Kuliner Yogya khas identik dengan rasa manis. Sebut saja gudeg, bakpia, yangko, dan lainnya. Saat berkunjung ke Yogya sebelum menemui kolega, kami mencoba kuliner yang lain. Saat santap siang, kami memilih menu olahan daging sapi. Ada rumah makan yang menyediakan menu ini di daerah Umbulharjo, namanya: RM Iga Bakar Si Bangor.
Setiap kali ke Yogya dalam rangka tugas, berusaha menyempatkan mampir untuk dapat menikmati masakan seafood di Resto Ikan Bakar Jimbaran. Resto ini merupakan restoran seafood khas Bali yang pertama di Yogyakarta dan satu yang terbaik di kota ini.
Sulawesi identik dengan kuliner olahan lautnya. Kekayaan alam dari laut memang menjadi ungggulan daerah Sulawesi. Untuk dapat mencicipi kuliner khas Sulawesi, tak perlu jauh-jauh datang ke Sulawesi. Di daerah Yogyakarta, tepatnya di Kabupaten Sleman, terdapat rumah makan dengan citarasa khas Sulawesi dengan rasa asin dan pedas.
Ada waktu tertentu dimana kita perlu memanjakan diri. Tak terkecuali saat sarapan pagi. Sarapan sambil menikmati sunrise mungkin hal yang bisa dijumpai dimana saja. Tapi sarapan sambil menikmati sunrise dengan latar belakang candi mungkin satu momen yang terbilang langka.
Sebagai penggemar nasi uduk beserta lauk pauknya, ada satu tempat kuliner yang cukup populer tapi baru kali ini saya kunjungi. Sebenarnya sudah sejak lama mendengarnya. Tapi baru kesampaian sekarang. Namanya: Nasi Uduk Remaja H. Toha.