a a a a a a a a a a a a a a a
Logo Header
Culinary

Culinary

Home /
/ MENIKMATI MIE AYAM LEGENDARIS LANGGANAN PARA ARTIS DAN PEJABAT
MENIKMATI MIE AYAM LEGENDARIS LANGGANAN PARA ARTIS DAN PEJABAT

MENIKMATI MIE AYAM LEGENDARIS LANGGANAN PARA ARTIS DAN PEJABAT

MENIKMATI MIE AYAM LEGENDARIS LANGGANAN PARA ARTIS DAN PEJABAT. Mie ayam dan bakso merupakan dua jenis makanan yang umumnya dijual secara bersamaan. Ada satu tempat kuliner legendaris di Jakarta yang menyediakan dua jenis makanan ini. Namanya pun diambil dari kedua makanan tersebut: Mie Ayam Bakso Yunus.

alt text Mie Ayam Bakso Yunus

Kuliner ini sudah ada sejak tahun 1984. Nama rumah makannya diambil dari nama pemiliknya, Pak Haji Yunus, asal Wonogiri. Terletak di Jalan Tebet Barat Dalam VIII D, Tebet, Jakarta Selatan. Saat ini rumah makan dikelola oleh Ibu Yunus semenjak Pak Haji Yunus wafat.

Kuliner yang menjadi favorit di kalangan pelanggan ialah mie ayamnya. Sehingga pelanggan lebih familiar mengatakan mie ayam Yunus, bukan bakso Yunus.

Sejak tahun 1990-an kuliner ini begitu populer di Jakarta, bukan hanya bagi kalangan warga saja, tetapi juga kalangan artis, tokoh, dan pejabat. Tak aneh di dinding rumah makan ini banyak terpampang foto dari orang terkenal yang sudah berkunjung.

Saat kami datang bersama kakak dan keponakan, tak perlu pakai lama, pesanan langsung datang. Menu favorit pengunjung yang sering dipesan ialah mie ayam yamin bakso.

alt text mie ayam yamin bakso dengan bakso terpisah, agar tak tercampur dengan bumbu yamin

alt text mie ayam bakso kecil

Mie ditempat ini tidak menggunakan MSG alias mecin atau peyedap rasa lainnya. Ada pula menu lainnya seperti mie ayam bakso spesial, mie ayam bakso urat, mie ayam bakso kecil, mie ayam, bakso mie campur, bakso mie putih, bakso mie kuning, bakso kuah. Sesuai nama rumah makannya, hanya tersedia mie ayam dan bakso saja.

alt text meracik pesanan para pelanggan

Selain kecap dan sambel yang umumnya ada, di meja tersedia pula daun bawang bagi yang ingin menambahnya.

alt text daun bawang bagi yang ingin menambahnya

Berapa harga seporsinya? Cukup bersahabat. Mie ayam yamin bakso yang merupakan makanan favorit pelanggan yang kami pesan seharga 23 ribu rupiah. Untuk mie ayam bakso spesial sehaga 35 ribu. Sedangkan menu bakso rata-rata 23 ribu. Tersedia berbagai jenis minuman, seperti es campur, es kelapa muda, es jeruk, berbagai jus, dan minuman lainnya. Itu harga per tanggal 20 Nopember 2021 saat kami datang.

alt text daftar menu dan harga

Jam buka rumah makan ini mulai dari jam 9 pagi hingga jam 8 malam. Tempat parkirnya memang terbatas bagi kendaraan roda empat. Kadang harus parkir beberapa meter dari lokasi. Atau bisa juga parkir di Pasar Tebet. Oh, ya, rumah makan ini tak memiliki cabang dimanapun.

alt text ditegaskan tak ada cabang, tampak foto Yuni Shara yang pernah berkunjung

Mie ayam Yunus sangat rekomen untuk dicicipi. Bagaimana, tertarik kawan?

Open Hours: 09.00-20.00 WIB

Lokasi: https://goo.gl/maps/cJk17cT57Fcnxm6N8

Alamat:
Mie ayam Bakso Yunus
Jl. Tebet Bar. Dalam VIII D No.2, RT.2/RW.5, Tebet Bar., Kec. Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12810



Lihat pula:
Instagram: https://www.instagram.com/sonny.wibisono.sonca/
Twitter: https://www.twitter.com/sonnywibisono
Youtube: https://www.youtube.com/channel/UCYHetftQlv2nf64YayuEW-g

Latest Post

SOTO DAGING MADURA CAK SUGIK SURABAYASOTO DAGING MADURA CAK SUGIK SURABAYA
Pagi buta sekali, kereta yang kami tumpangi, KA Sembrani, tiba di Stasiun Pasar Turi, Surabaya pukul 4 pagi. Setelah Shalat Subuh, kami mencoba mencari sarapan. Tapi, sarapan apa yang buka di pagi hari? Jam 5 pagi di Surabaya sudah terang benderang.
PECEL PINCUK BU AMA JOMBANGPECEL PINCUK BU AMA JOMBANG
Satu urusan membuat saya harus kembali ke Jombang. Jombang, merupakan kota kelahiran ayahdanda. Saat waktu makan siang, kami mencoba satu masakan khas Jawa Timur, yaitu pecel. kami pun menyambangi Pecel Pincuk Bu Ama, yang terletak di Jalan Wahab Hasbullah 29, Sambong, Jombang. Warung ini persis di pinggir jalan raya
AYAM GORENG GOHYONG MALAYA RELA ANTRE DAN MAKAN DI TANGGA PINTU MASUK PERKANTORANAYAM GORENG GOHYONG MALAYA. RELA ANTRE DAN MAKAN DI TANGGA PINTU MASUK PERKANTORAN
Satu kebiasaan dari keponakan saya ialah mencoba kuliner yang sedang hits atau viral di Jakarta. Nah, kami mencoba satu kuliner yang saat ini sedang viral di Jakarta. Nama warung makan inu sebenarnya: Warung Gaul Ibu Ros. Berbentuk warung tenda kaki lima. Biasa para pengunjung menyebutnya: Ayam Goreng Gohyong Malaya.
KOMENTAR